Membangun Musola Waqob Ar-Rahman Desa Sumberpucung
Guyub rukun warga RW 04 RW 01 gang Barasta Barat Stadion Sumberpucung
Dalam membangun Musola Waqob Ar-Rahman :
Bismillahhirrohmannirrohim
Assalamualaikum Wr. Wb.
Puji Syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, atas segala rahmat dan karunia
yang telah diberikan dalam kehidupan kita sehari-hari, semoga Allah SWT selalu
memberikan perlindungan kepada kita dalam menjalan aktifitas sehari-hari, amin.
Salawat serta salam semoga tetap terlimpahkan kepada junjungan kita, nabi agung
Muhammad SAW yang selalu kita nantikan syafatnya di hari akhir kelak.
Seiring dengan semakin tingginya kebutuhan ibadah warga dan pengajaran agama
Islam kepada anak –anak di lingkungan Gang Barasta Rt 04 A Rw 01 Desa
Sumberpucung Kecamatan Sumberpucung Kabupaten Malang , maka kami segenap
warga lingkungan berinisiatif untuk membangun mushola yang kami beri nama
Mushola Waqaf Ar-Rahman. Memohon kepada bapak/ibu dermawan agar kiranya
dapat memberikan bantuan, sehingga dapat segera diselesaikan dan segera dapat
digunakan.
II. Sekilas Tentang Mushola Waqaf Ar-Rahman
Mushola Waqaf Ar-Rahman yang dibangun diatas tanah wakaf ini terletak
dilingkungan Gang Barasta Rt 04 A Rw 01 Desa Sumberpucung Kecamatan
Sumberpucung Kabupaten Malang Propinsi Jawa Timur. Pembangunan Mushola ini
didasarkan atas kesepakatan warga guna memenuhi kebutuhan dalam meningkatkan
keimanan dan ketakwaan terhadap Allah SWT serta untuk mempererat tali
silaturrahmi sesama warga.
III. DASAR DAN LANDASAN
1. QS. At-Taubah ayat 109
“ Maka apakah orang-orang yang mendirikan masjidnya diatas dasar takwa kepada
Allah dan keridhoan ( NYA ) itu yang baik, ataukah orang-orang yang mendirikan
bangunannya ditepi jurang yang runtuh lalu bangunannya itu jatuh bersama-sama
dengan dia kedalam neraka jahanam. Dan Allah tidak memberikan petunjuk kepada
orang-orang yang zalim”.
2. QS. At-Taubah ayat 18
“ Hanyalah yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman
kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan
tidak takut ( kepada siapapun ) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang
yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk”.
3. Hadits Rasul ( H.R. Muslim )
“ Barangsiapa yang mendirikan masjidnya karena Allah, maka akan diberikan istana
untuknya didalam surga”.
IV. NAMA, WAKTU DAN TEMPAT PEMBANGUNAN
Adapun untuk nama, waktu dan tempat pembangunan Mushola yang telah disepakati
adalah :
1. Nama Bangunan Mushola
Adapun nama yang dipergunakan adalah Mushola waqaf Ar-Rahman.
2. Waktu Pembangunan Mushola
Waktu pembangunan insyaallah Mushola waqaf Ar-Rahman di mulai pada
hari Jumat tanggal 1 Januari 2016.
3. Tempat Pembangunan Mushola
Pembangunan mushola bertempat di lahan hibah yang di berikan oleh
Haji Ponijo dan Hj. Nursa’adah terletak Gang Barasta Rt 04 A Rw 01
Desa Sumberpucung Kecamatan Sumberpucung Kabupaten Malang
JawaTimur.
V. VISI DAN MISI
Visi
1. Terwujudnya Mushola Sebagai basis pemberdayaan umat.
2. Terwujudnya mushola sebagai pusat peningkatan keimanan, ketakwaan, serta
intelektualitas umat islam.
3.Terwujudnya mushola sebagai sarana pengembangan serta peningkatan
kebudayaan islam.
4. Terwujudnya DKM yang memiliki kinerja profesional, solid serta transparan.
Misi
1. Mempersiapkan kader-kader muslim yang kokoh dalam mempertahankan dan
memegang teguh akidah islam.
2. Menciptakan sumber daya manusia yang memilki keunggulan dalam
religiusitas.
3. Meningkatkan kualitas dan kuantitas pengabdian masyarakat khususnya
pengabdian dibidang sosial dan keagamaan.
4. Meningkatkan kemampuan warga RT 04 A RW 01 dalam memahami islam secara menyeluruh.
5. Menjadikan mushola sebagai wahana pemberdayaan serta kesejahteraan
sumber daya umat.
VI. LUAS DAN BENTUK BANGUNAN
Luas bangunan mushola Baitul Rahman yaitu 7 X 17 m ( 119 M² ). Sedangkan
untuk bentuk bangunan terlampir.
Bapak Sekcam Sumberpucung
Saatnya Berbagi :
Tidak ada komentar: